Festival Payung Indonesia 2016 di Solo


Festival payung kembali digelar di Taman Balekambang Solo. Acara ini digelar pada tanggal 23-25 September 2016. Festival Payung Indonesia ini merupakan festival payung ke tiga yang digelar di Solo.

Pada tahun ini, pelaku industri kreatif payung, penggiat pelaku seni dan masyarakat dipertemukan untuk melestarikan kerajinan payung Indonesia. Dalam festival ini, kreasi ratusan payung indah menghiasi Taman Balekambang. 
 





Di sana juga ada pengrajin yang membuat payung secara langsung. Terdapat beberapa stand untuk pengrajin payung dari berbagai daerah, diantaranya Sawahlunto, Tasikmalaya, Juwiring, Solo Rajuters, dan masih banyak lagi.

Festival ini juga diikuti peserta dari pelosok negeri sampai luar negeri, diantaranya Thailand, Kamboja, Jepang, dan lain-lain untuk memeriahkan acara. Pada awal acara Festival Payung Indonesia 2016, sanggar Dancestory perwakilan dari Lampung mempersembahkan Tari Recaka Sai Agung sebagai pembuka acara. 
 


Antusiasme masyarakat yang sangat tinggi, ikut meramaikan suasana acara festival. Turut hadir pula tamu-tamu undangan dari berbagai daerah.

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.